Contoh Iklan Ice Cream

Kumpulan contoh iklan atau kata kata promosi ice cream (es krim) dari brand ternama dan UMKM yang ada di pasar Indonesia.

Siapa yang tidak suka ice cream ? Kudapan dingin ini tentu saja sangat disukai oleh banyak orang dari muda sampai tua.

Dulu hanya terdapat beberapa varian rasa saja yang ditawarkan oleh para penjual ice cream, yang memang memiliki rasa monoton atau tanpa gabungan rasa lain, seperti coklat, vannila dan lain sebagainnya.

Namun, pada masa sekarang es krim berkembang dengan berbagai rasa, dari mulai red velvet, green tea, cookies dan lain sebagainya.

Bahkan di negara sakura Jepang terdapat ice cream unik yang memiliki rasa pedas dan gurih.

Ice cream juga tidak hanya memiliki satu jenis saja, tetapi ada banyak jenis ice cream yang dapat kamu temukan, seperti :

  • Gelato,
  • Sorbet,
  • Dondurma,
  • Mochi,
  • dan masih banyak lagi.

Tentu saja dengan perkembangan jaman, ice cream memiliki banyak produsen yang saling bersaing tidak hanya dari varian rasa, tetapi dalam marketing, salah satunya iklan.

Contoh iklan ice cream yang sering kita jumpai yaitu seperti ice cream walls, campina, paddle pop dan lain sebagainnya.

Nah pada kali ini penulis akan memberi informasi tentang contoh iklan ice cream yang dapat kamu pelajari, entah itu dari cara memasarkan, kalimat dan kata-kata yang digunakan.

Brand besar pada umumnya menggunakan berbagai cara dan strategi pemasaran, seperti iklan di televisi, media sosial bahkan konvensional. Tentu saja tujuannya untuk mendapatkan konversi sebanyak-banyaknya.

Cara Memasarkan ES / Ice Cream Yang Baik

cara membuat ice cream

Sebelum membahas contoh iklan, alangkah baiknya kamu mengetahui apa saja cara memasarkan ice cream yang baik, terlebih jika kamu ingin membuka usaha produk ice cream kamu sendiri.

Ada beberapa cara yang dapat digunakan, dimana tentu saja cara-cara ini cukup ampuh dan efektif untuk mendapatkan konsumen agar tertarik membeli produk kamu.

Beberapa cara memasarkan ice cream yang menarik, ialah sebagai berikut :

1. Selipkan “Gratis Ongkir” pada Kalimat Iklan Tentang Ice Cream

Dalam memasarkan ice cream yang baik, kamu harus pintar pintar dalam menarik pelanggan sebanyak-banyaknya.

Beberapa cara tersebut ialah memberikan pelayanan gratis ongkir untuk setiap pembelian ice cream yang kamu jual.

Hal ini dapat kamu terapkan dalam iklan yang kamu buat, seperti iklan yang kamu buat di marketplace ataupun di iklan media cetak.

Berikut contoh iklan ice cream yang menggunakan kalimat gratis ongkir : “Gratis ongkir untuk pembelian ice cream minimal Rp. 40.000,00″.

Dengan menyelipkan kalimat promosi ice cream begitu saja, akan ada banyak orang yang membeli produk ice cream kamu.

Mengingat ada banyak orang yang memang malas atau tidak memiliki akses ke kedai ice cream yang kamu punya.

2. Berikan Slogan Iklan Ice Cream yang Menarik

Dalam beriklan, penggunaan kata-kata yang kuat dan menarik akan dapat membekas dan membuat orang penasaran dengan apa yang di iklankan.

Oleh karena itu sangat penting membuat sebuah kata atau kalimat tersebut yang bernama slogan.

Slogan digunakan untuk membuat orang tetap teringat dengan apa yang disebutkan, sebagai contoh slogan iklan ice cream magnum, yang berisi :

“Magnum almond dengan coklat belgian asli, Magnum your true pleasure.”

Kalimat magnum your true pleasure merupakan kalimat slogan yang selalu digunakan dalam iklan ice cream tersebut yang akan membekas di benak para konsumen.

3. Gunakan Promosi atau Diskon

Dalam membuka usaha baru atau memasarkan sebuah produk baru, tentu dibutuhkan iklan promosi untuk mengenalkan produk agar masyarakat tahu produk apa yang kamu iklankan.

Dalam melakukan promosi ada banyak cara, seperti membuat sebuah acara atau event yang bertujuan mengenalkan sebuah produk ice cream.

Selain promo, menggunakan diskon dalam menarik pelanggan atau konsumen juga sangat dibutuhkan, karena tentu saja dengan diskon ada banyak konsumen yang akan datang untuk membeli ice cream kamu.

4. Tambahkan Manfaat pada Iklan

Ice cream memang sebuah cemilan atau kudapan yang mungkin bagi beberapa orang tidak memiliki manfaat lain selain rasa dingin dan manis ketika dimakan.

Oleh karena itu dengan menggunakan kalimat yang berisikan manfaat ice cream, tentu saja ini menjadi sebuah pemikiran yang out of the box.

Misal saja ice cream rasa buah yang mengandung banyak vitamin C, tentu saja selain rasanya menyegarkan, tubuh juga akan ikut segar karena kandungan vitamin C yang memang baik untuk tubuh.

Oleh karena itu penambahan kalimat manfaat pada iklan ice cream sangat baik digunakan untuk menambah lebih banyak lagi konsumen.

5. Beritahu Keunggulan Ice Cream yang Dipasarkan

Dalam persaingan memasarkan produk dengan iklan, kamu tentu saja harus berlomba untuk mendapatkan konsumen agar tidak berpindah ke lain pihak.

Dengan memberi tahu keunggulan apa yang ada pada ice cream kamu, tentu saja akan menjadi nilai tambah yang baik di mata konsumen.

Sebut saja penggunaan bahan yang asli, alami ataupun segar. Sebagai contoh, penggunaan bahan coklat belgian asli dalam pembuatan ice cream, tentu saja orang akan merasa tertarik apakah benar ice cream yang kamu gunakan menggunakan coklat belgian asli.

Tetapi jangan juga mengiklankan produk palsu atau tidak sesuai dengan kenyataan yang ada, hal tersebut akan menjadi bumerang untuk usaha ice cream kamu ya.

Contoh Iklan Ice Cream (Merk Es Krim Ternama)

contoh iklan ice cream

Setelah kamu mengetahui bagaimana cara memasarkan ice cream yang baik dan menarik, berikut beberapa contoh iklan ice cream yang dapat kami sampaikan.

Berikut beberapa contohnya :

1. Contoh iklan Ice Cream dalam Bahasa Inggris

es krim magnum

Iklan ice cream satu ini memang banyak penggemarnya, dikarenakan ice cream satu ini memiliki kualitas coklat yang berkualitas, yang bernama magnum.

Ada berbagai macam varian yang di tawarkan oleh magnum, tetapi semua varian tersebut mengedankan penggunaan coklat belgian asli yang memang merupakan coklat premium.

Oleh karena itu ice cream ini dipasarkan hampir di seluruh dunia, tentu saja menggunakan bahasa inggris yang merupakan bahasa universal.

Adapun kalimat contoh iklan ice cream dalam bahasa inggris tersebut ialah :

Twice dipped. Twice the pleasure. Discover pleasure remixed

Artinya : Dua kali celupan, dua kali kenikmatan. Temukan kenikmatan dalam campuran.

Pada iklan di atas memang terlihat sederhana, tetapi memberikan kesan yang sangat baik dan menarik bagi konsumen.

2. Contoh Iklan Ice Cream Glico Wings

iklan es krim

Glico wings merupakan perusahaan ice cream yang berasal dari negara Jepang yang memasarkan produk mereka di Indonesia.

Tetapi tentu saja bahasa yang digunakan tetaplah bahasa Indonesia agar mudah dimengerti.

Selain itu memang pihak glico wings selalu membawa negara Jepang dikarenakan itulah daya tarik mereka dalam beriklan.

Adapun kalimat iklan ice cream glico wings yang digunakan ialah sebagai berikut.

Di masa PPKM ini, kita jadi membatasi diri buat keluar rumah..Tapi jangan khawatir karena kamu bisa memesan es krim Glico Wings di blibli.com lho buat nemenin kamu yang #dirumahaja !

Tinggal pesan dari aplikasi, duduk manis, dan es krim akan diantarkan ke rumah kamu.Tersedia di Kota DKI Jakarta, Surabaya, Medan, Bandung, Karawaci, Yogyakarta, Solo, dan Semarang.

Dalam iklanya mereka selalu menyelipkan beberapa budaya Jepang, entah itu makanan ataupun hal lainnya yang berbau Jepang.

Oleh karena itu ada banyak masyarakat Indonesia yang tertarik, khususnya masyarakat Indonesia yang menyenangi budaya Jepang.

3. Contoh Iklan Ice Cream Wall’s

es krim walls

Wall’s merupakan salah satu perusahaan ice cream yang terkenal dan populer di Indonesia.

Perusahaan ini mempunyai banyak sekali varian ice cream yang dijual, dimulai dari ice cream coklat, vanilla dan yang terbaru ice cream sandwich yang memang cukup berbeda.

Mereka memiliki varian rasa dan jenis yang dibilang lengkap, bahkan terbaru walls dan indomie bekerja sama memproduksi es krim dengan rasa mie indomie.

Adapun iklan ice cream wall’s ialah sebagai berikut :

Buat kamu yang bosen cemilan nya itu-itu aja, cobain nih Feastwich baru! Cemilan untuk lapar tingkat dewa. Perpaduan es krim cokelat vanilla yang lezat berlapis cokelat kacang renyah & biskuit lembut

Perpaduan ice cream dan biskuit tersebut merupakan kombinasi sempurna dikala lapar dan membutuhkan pengganjal yang cepat dan tentu saja sangat menarik.

4. Contoh Iklan Ice Cream Campina

ice cream campina

Campina merupakan perusahaan yang bergerak di bidang ice cream cukup lama, dimana ice cream yang mereka jual sudah tidak diragukan lagi rasanya.

Ada beberapa varian rasa yang menarik, seperti iklan di atas. Adapun kalimat yang digunakan ialah sebagai berikut :

Temukan petualangan asik kamu bersama Campina Happy Cow.Hadir dalam varian Happy Cow Stick Rainbow Pops dan Tutti Fruity, dan Happy Cow Cup Vanilla dan Strawberry!

Rasakan kebaikan susu yang enak di Campina Happy CowDapatkan Campina Happy Cow sekarang di:

– Telepon: 0807 100 7576

– WhatsApp: 0811229300

– Website: icecreamstore.co.idDan Official Store Campina di e-commerce favorit kamu.

Iklan di atas merupakan iklan yang cukup komplit, dimana terdapat penjelasan menarik yang disertai berbagai informasi pemesanan yang detil.

5. Contoh Iklan Ice Cream Paddle Pop

contoh iklan es krim

Paddle pop merupakan produk ice cream kegemaran para anak-anak, dimana memang produk ice cream ini berfokus pada anak-anak.

Iklan yang digunakan selalu saja menarik, karena memberikan visualisasi berupa cerita kartun yang cukup menarik untuk dilihat.

Adapun kalimat dan kata-kata yang digunakan pada iklan ice cream paddle pop ialah sebagai berikut :

Baru! Paddle Pop Twister Marshmallow!Es krim stroberi yang mengandung susu & buah, dilapisi dengan kelembutan marshmallow. Yuk, beli sekarang!

Beberapa strategi pemasaran paddle pop ialah membagikan CD khusus jika kamu membeli beberapa ice cream sekaligus untuk menarik minat konsumen, khsusunya anak-anak.

6. Contoh Iklan Ice Cream Cornetto

contoh iklan ice cream

Bila tadi ada paddle pop yang memang menargetkan anak-anak sebagai target pasar mereka, ice cream satu ini memang digemari para remaja di Indonesia.

Oleh karena itu ice cream ini seringkali di iklankan menggunakan konsep jatuh cinta ataupun valentine.

Adapun kata-kata atau kalimat iklan ice cream cornetto ialah sebagai berikut :

Kadang perbedaan itu yang bikin nikmat.Perpaduan kenyalnya Boba dan Es krim Milk Tea dengan saus brown sugar manis, ditambah topping cheese yang bikin experience makan es krim, mmhhhh mantapp!!! Cobain Uniknya 3 perpaduan yang belum pernah ada.

Jadi buat kamu yang ingin menyatakan cinta pada seseorang, mungkin menggunakan ice cream merupakan pilihan yang cukup jitu, mengingat ice cream ini cukup terkenal dengan tema romantisme.

7. Contoh Iklan Ice Cream Aice

aice

Salah satu pendobrak ice cream di Indonesia ialah ice cream aice yang memang memiliki rasa yang enak, tetapi dengan harga yang relatif terjangkau.

Oleh karena itu ada banyak perusahaan ice cream yang pelan-pelan tergeser oleh popularitas ice cream satu ini.

Adapun kalimat iklan ice cream aice yang digunakan ialah sebagai berikut ini :

Ada yang spesial buat Teman Aice yang spesial! Yeayy, ini dia New Look Aice Mochi edisi #AICEXFIFAWorldCup2022 yang super gemas banget nih, Teman Aice!

Auto nyetok Aice Mochi sebanyak-banyaknya deh buat teman manis kalo lagi nobar bola hihihi

Buruan beli Aice Mochi di warung, mini market dan supermarket terdekat di kota kamu atau klik link di bio untuk pembelian online

Walaupun harganya relatif murah, tetapi aice mampu bersaing dibidang rasa terlapas dari harganya yang dibawah ice cream lain yang sejenis.

Penutup

Nah sekian penjelasan mengenai contoh iklan ice cream beserta strategi pemasaran ice cream yang baik dan menarik.

Jika ada salah kata ataupun pertanyaan, kamu dapat menuliskannya di kolom komentar di bawah ini ya.

Sekian dan Terima Kasih !

Leave a Comment